JELLY BUAH LIAR

JELLY BUAH LIAR JELLY

Jelly serupa dengan selai, tetapi lebih tinggi manfaatnya untuk kesehatan dan tentunya lebih mahal dalam pembuatannya, karena hanya sari buah yang digunakan. Untuk itu kitchen lovers perlu kesabaran an ketelitian ekstra saat memilih bahan dan membuatnya

JELLY BUAH LIAR

BAHAN

Sesuaikan kebutuhan dan selera untuk jumlah buah yang digunakan

  • blackberry
  • rowan berry
  • hawthorn berry
  • apel kecil liar
  • elderberry
  • prune liar

JELLY BUAH LIAR

CARA MEMBUAT

  1. Masukkan semua buah ke panci besar, dan letakkan buah² yang agak keras di bawah. Tambahkan air sampai setengah terendam, tutup panci dan didihkan sampai lunak seperti bubur

  2. Pasang kantong khusus jelly di atas mangkok dan sendokkan sari buah ke dalamnya. Biarkan menetes semalaman

  3. JELLY BUAH LIAR

  4. Ukur jumlah sari buah yang menetes dan tambahkan 450 gr gula pasir untuk setiap 600 ml cairan. Didihkan lagi sampai terlihat padat, selesai

.TIPS :
  • tak perlu membuang tangkai dan dedaunan yang terbawa, semua akan tersaring
  • jika ada buah yang lebih keras, masaklah terlebih dahulu, dan menyusul kemudian yang lebih lunak
  • jika tidak memiliki kantong penyaring jelly, lapisi saringan stainless steel atau nilon dengan beberapa kain tipis
  • jangan menekan nekan cairan buah, biarkan natural mengalir ke panci
  • saat mendidih, jelly lebih cepat meluap dari pada selai, untuk itu pakailah panci yang lebih besar, dan jangan sekali sekali ditinggal pergi

RATING      

Comments