RESEP HARI RAYA MANISAN NANAS

MANISAN NANAS CAMILAN LEZAT

Siapa yang tak suka dengan buah nanas, sepertinya tidak ada ya cin, kecuali nanas muda kemungkinan wanita hamil muda akan lari menjauh qiqiqiqiqi

Resep kali ini Anna bagikan hanya untuk cooking lovers yang memiliki kesabaran tinggi, sebab proses pembuatannya yang memakan waktu cukup lama. Namun hasil akhir tak akan bohong loh cin, yakin deh sama yang bisa meyakini...bukan ke Anna..... selamat mencoba dan semoga berhasil, kalau gagal jangan menangis selama toko kue menjualnya ya sayang....

 2-4 minggu

 35 menit

 450 gram

BAHAN

  • 450 gr nanas, kupas dan buang hatinya dan potong bulat
  • 900 gr gula

RESEP HARI RAYA MANISAN NANAS

CARA MEMASAK

  1. Masukkan potongan nanas ke panci dengan air mendidih hingga buah terendam
  2. Masaklah dengan api kecil sekali, selama 10 menit sampai buah mulai melunak
  3. Tiriskan 300 ml air rebusan nanas ke dalam panci dan buang sisanya.
  4. Taruh nanas di dalam pinggan atau mangkok. Beri 150 gr gula pada air rebusan, panaskan di atas api kecil sampai gula larut lalu didihkan untuk membuat sirup kental
  5. RESEP HARI RAYA MANISAN NANAS

  6. Tuang sirup ke atas nanas dan biarkan meresap 24 jam. Esok harinya saring sirup ke dalam panci dan masukkan 50 gr gla. Aduk rata sambil memanaskan perlahan-lahan sampai mendidih dan gula larut.
  7. Tuang sirup ini ke atas buah lagi. Biarkan 48 jam. Setelah itu kembalikan sirup ke panci, tambahkan 50 gr gula dan didihkan sampai gula larut dan menjadi sirup kental danbening. Ulangi proses merendam dan mendidihkan 3 - 4 kali lagi sampai kekentalan sirup mirip madu encer
  8. Biarkan buah menyerap sirup selama 2 hari sampai 2 minggu.
  9. Angkat buah dan sirup, tiriskan di atas rak kawat di tempat yang kering dan hangat selama 1 - 3 hari hingga kering
  10. RESEP HARI RAYA MANISAN NANAS

  11. Untuk permukaan yang mengkilap buat sirup baru dari 450 gr gula dan 150 ml air yang dididihkan 1 menit
  12. Celup buah ke dalam air mendidih, lalu ke dalam sirup dan akhirnya tiriskan di atas rak sampai kering
  13. Selesai dan selamat menikmati cin.....

TIPS :

  • Sebagai alternatif, gunakan 450 gr buah kalengan dan buatlah sirup dari 300 ml air dan 225 gr gula, lalu ikuti cara di atas
  • Ketika melunakan buah, awasi benar-benar, terlalu lama dimasak akan kehilangan bentuk dan teksturnya, kurang lama dimasak tidak dapat menyerap sirup denganbaik dan berubah warnanya jadi kehitaman


Comments