TART WALNUT GURIH

TART WALNUT DAN ORANGE

Tart walnut dan orange ini rasanya gurih dan segar, sebagai hidangan pencuci mulut rasanya pantas untuk disajikan. lengkapilah dengan potongan² jeruk di atas hingga menambah cantik penampilan (seperti Anna 😍) dan menggugah selera makan keluarga kitchen lovers. Selamat mencoba cin... 💗

resep kue tart walnut gurih

click the button

BAHAN
  : 20 menit   : 45 menit   : 7 orang
  • 250 gr terigu, tembah ekstra untuk ditaburi
  • 1 kuning telur
  • 175 gr mentega, potong persegi
  • 150 gr soft brown sugar
  • 150 gr sirup marple
  • 3 telur, kocok
  • 25 gr menega, lelehkan
  • 100 gr walnut, belah dua
  • 1 orange

CARA MEMBUAT

resep kue tart walnut gurih

  1. Ayak terigu ke mangkok. Aduk kuning telur dengan 1 sdm air. Buat lubang di tengah terigu dan masukkan campuran kuning telur. Tambahkan mentega. Uleni hingga lembut. Pindahkan ke alas datar yang ditaburi terigu, uleni lagi dan tutupi serta dinginkan
  2. Panaskan oven 200 ℃. Gilas adonan untuk mengolesi cetakan flan lepas dasar 20 cm
  3. Panaskan gula dan sirup hingga gula larut, dinginkan. Masukkan telur kocok dean mentega leleh. Campurkan separuh walnut dan campurkan dengan adonan tadi. Masukkan ke cetakan, panggang 10 menit. Angkat dari oven, kurangi panasnya 180 ℃
  4. resep kue tart walnut gurih

  5. Letakkan seiris orange di tengah dan potong-potong seiris lain berbentuk segi tiga. Parut kulit orange. Ilas bagian atas dengan walnut dan potongan orange. Panggang selama 30-35 menit hingga tart menjadi keras. Taburkan kulit orange di atasnya dan siap disajikan....

.TIPS :  Pastry bisa dibuat dengan menggunakan food processor :

  • masukkan terigu, telur, air dan mentega
  • mix 1 - 2 menit hingga terbentuk adonan
  • uleni dan gilas

RATING     

Comments