ANEKA BUAH TUTUP CRUMBLE

CRUMBLE ANEKA BUAH ANEKA BUAH TUTUP CRUMBLE

Jika makan buah menjadi kesukaan keluarga, maka kitchen lovers perlu lakkan strategi jitu untuk mengolah dengan cara yang lain, agar rasa bosan tidak datang saat mengobrol diakhir acara makan bersama. Selamat mencoba cin... 😍

 :1 jam 5 menit   :6 orang

click the button

BAHAN
  • 900 gr campuran buah (blackberry, plum, apel, blueberry, strawberry)
  • kulit parut 1 orange
  • air ½ orange
  • 50 gr gula
  • untuk lapisan atas  
  • 175 gr tepung terigu
  • 75 gr mentega
  • 75 gr gula
  • 25 gr rolled oats (havermut)

CARA MEMBUAT

  1. Letakkan semua buah dalam panci bersama kulit dan air orange, tutup panci dan jerang, masak 5-10 menit atau sampai apel dan buah yang lebih keras jadi lembut. Masukkan gula sesuai selera. Angkat tutup dan masak lagi 5 menit
  2. ANEKA BUAH TUTUP CRUMBLE

  3. untuk bagian atas crumble : ayak terigu dalam mangkok dan bubuhkan mentega dengan tangan sampai adonan seperti remah roti kasar. Aduk ke dalamnya gula dan oats. Pasang oven 200 ℃
  4. ANEKA BUAH TUTUP CRUMBLE

  5. Sendokkan buah pada dasar wadah puding dan tutup dengan campuran crumble sambil menekan sekitar pinggir. Panggang dalam oven 25-30 menit
 TIPS : hiasi dengan daun buah, buah segar dan kulit orange yang tipis agar penampilan semakin cantik ya cin

RATING       

Comments