CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

CARA PRAKTIS BUAT ES KRIM

Es krim adalah salah satu deesert yang paling praktis, kitchen lovers dapat mencoba dengan bahan utama es krim serta bereksperimen dengan ide² penyajian sendiri, berikut Anna bagikan beberapa ide praktis menyajikan es krim dan bombe. Selamat mencoba cin... 😍

ES KRIM COKELAT UNTUK KELUARGA

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  • Campurkan 1 sdm penuh bubuk custard, 1 sdm penuh gula pasir halus dan 5 sdm bubuk cokelat dengan 4 sdm susu cair
  • Didihkan 600 ml susu, tuangkan pada campuran cokelat dan kembalikan ke panci, didihkan, angkat dan aduk ke dalamnya 150 ml krim encer serta 400 ml susu kental manis
  • Bekukan, kocok 2-3 kali

SORBET PROSESOR

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  • Masukkan raspberry atau strawberry beku ke mangkok prosesor
  • Tuangkan 175 gr gula pasir halus untuk setiap 450 gr buah dan tinggalkan sampai buah setengah meleleh ( ± ½ jam untuk raspberry besar, 45 menit untuk strawberry besar )
  • Proses sampai halus, langsung bisa dimakan atau masukkan dalam pinggan lalu bekukan, sorbet ini tahan sampai 3 bulan

ES KRIM MANISAN BUAH KERING

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  1. Campur 1 L es krim vanili yang lembut dengan 4 sdm campuran manisa buah kering dan 1 sdm brandy, bekukan dalam tempat puding
  2. CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  3. Membuka cetakannya : celup kain ke air mendidi dan tempelkan pada dasar cetakan puding yang dibalik. Hiasi dengan cherry merah dan daun

BOMBE VANILI DAN STRAWBERRY

Bombe benar² suatu kejutan, bagaimana tidak, es krim atau sorbet yang disembunyikan dalam es krim lainnya akan berikan sesuatu bagi yang menyantapnya. Kitchen lovers memakai dua atau tiga campura sesuai selera, tetapi sorbet sebaiknya ditempatkan di bagian dalam es krim, bukan sebaliknya. Sedangkan cetakan bombe memiliki sekrup pembuka vakum sehingga bombe beku menjadi mudah dikeluarkan. Tapi kitchen overs tetap bisa membuat bombe yang sempurna dengan tempat puding biasa

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  1. Olesi 750 ml (450 gr) es krim vanili yang dilembutkan pada dasar dan sisi sebuah tempat puding ukuran 1,2 L yang sudah didinginkan, bekukan sampai padat
  2. Bila sudah beku, isilah tengahnya dengan 600 ml sorbet strawberry (lihat cara membuat sorbet ya cin), bekukan lagi
  3. CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  4. Sebelum es sekeras batu, masukkan tusuk sate sampai ke dasar cetakan supaya terjadi ruang udara (ini mencegah vakum yang membuat es krim susah dikeluarkan dari cetakan)
  5. CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  6. Balikkan di atas sebuah piring, tutup dengan kain lembab yang panas, angkat mangkok

 TIPS : jika bombe sedikit melelh, kitchen lovers dapat mengembalikannya ke freezer untuk dibekukan lagi sebelum dihidangkan


LOYANG ROTI

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  • Sendokkan berbagai macam es krim dalam loyang roti
  • Ratakan atasnya (bisa menggunakan parutan atau sejenis yang memiliki alas rata) dan bekukan
  • Bila dipotong, irisan akan tampak cantik seperti Anna 😀

BAKED ALASKA

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  1. Bekukan es krim yang tidak terlalu manis
  2. Balik cetakan di atas sponge cake bundar, bekukan, angkat cetakan
  3. CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  4. Pindahkan es krim ke atas piring tahan panas dan kembalikan ke freezer sampai siap untuk dipakai
  5. Kocok 3 putih telur sampai kaku sekali, lalu ber angsur² kocok ke alamnya 175 gr gula pasir halus
  6. Teruskan mengocok sampai kaku ya cin 😍
  7. Oleskan meringue menutupi es krim dan cake, bekukan jika diperlukan
  8. 6 menit sebelum dihidangkan, panggang bombe dalam oven panas sekali, sampai permukaan meringue berwarna, potong dan hidangkan segera

   :Olesi meringue dengan merata ya cin, kalau ada lubang, panas akan masuk


BOMBE CANGKIR APRIKOT

CARA PRAKTIS SAJIKAN ES KRIM

  1. Isilah cangkir yang bundar dengan es krim, misalnya es krim brown bread yang dicampur dengan aprikot kering cincang
  2. Balik di atas piring yang didinginkan dan tuang saus aprikot dingin sekeliling es krim

BUAT SAUS APRIKOT

  • Masak 100 gr aprikot kering dengan 50 gr gula dan 225 ml air sampai lembut lalu blender
  • Kembalikan ke panci bersama 4 sdm selai aprikot yang lembut dan sari buah ½ jeruk lemon, didihkan



Comments