PASTRY GULUNG ISI HAM

PASTRY GULUNG ISI DAGING

Ini merupakan sajian yang istimewa disaat menjamu tamu atau family yang berkunjung. Daging ham yang lembut dan lezat dibungkus dengan pastry lemak yang renyah dan gurih membuat kue yang satu ini menjadi begitu exclusive dan berkelas. Silahkan kitchen lovers yang tidak boleh menyantap daging ham menggantinya dengan fillet daging sapi lamusir. Selamat mencoba cin...😍

PASTRY GULUNG ISI HAM

click the button

BAHAN
     : 15 menit

     : 1 ¼ jam

     : 7 orang

  • 1 bagian adonan pastry lemak (lihat disini)
  • 450 gr daging ham mentah, cincang
  • 50 gr ham matang, cincang
  • 70 ml susu
  • 25 gr bubuk roti putih
  • 1 telur, kocok
  • 1 sdm daun sage segar, cincang
  • garam dan lada hitam bubuk
  • mentega untuk mengoles
  • telur untuk mengoles
  • selada air untuk hiasan

PASTRY GULUNG ISI HAM

CARA MEMASAK

  1. Panaskan oven 200 ℃. Gilas adonan pastry ukuran 23 cm x 30 cm. Campur semua bahan lain, oleskan diatas pastry
  2. PASTRY GULUNG ISI HAM

  3. Gulung, letakkan di atas alumunium foil beroles mentega. Buat guratan pada permukaan pastry. Bungkus longgar dengan alumunium foil dan panggang 1 ¼ jam. Lalu buka alumunium foil 20 menit sebelum waktu memanggang habis (sekitar 1 jam setelah memanggang). Oleskan bagian atas dengan telur dan panggang hingga warnanya coklat

VARIASI ISI  

  • 600 ml saus bolognese kental atau daging cincang berbumbu
  • PASTRY GULUNG ISI HAM

  • 1,1 kg bayam rebus dengan 225 gr jamur goreng yang dicampur 60 ml krim kental, saus putih atau sedikit mentega cair
  • 1600 ml sari tomat kental, bawang bombay, bawang putih iris, campur 25 - 30 gr zaitun hitam cincang
VARIASI PASTRY  
  • Tambahkan 2 sdm keju parmesan parut atau 50 gr keju cheddar parut (atau 1 sdm) dan bumbu segar cincang atau 1 sdt tempah campur bubuk pada pastry

RATING         

Comments